INDRAMAYU –
Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi) Jawa Barat melantik advokat baru di Pengadilan Tinggi Bandung. Pengangkatan sumpah pengacara tersebut berlangsung dari 31 Agustus hingga 3 September 2020.
Ditengah masa pandemi Covid-19 pengukuhan advokat baru ini tetap menggunakan aturan undang-undang tentang protokol kesehatan.
Acara pelantikan tetap menggunakan opsi Pembatasan Sosial Bersekala Besar (PSBB) sebagai mana undang-undang No.6 tahun 2018 tentang karantina kesehatan yang dijadikan penerapan sosial distancing dan pshycal distancing.
Penerapan pengambilan sumpah dibagi dua sesi, waktu pagi dan siang. Dimana setiap sesi diikuti 110 peserta.
Salah satu peserta pengangkatan dan sumpah advokat asal Indramayu, Adi Iwan Mulyawan, SH mengatakan bahwa acara untuk tahun ini sangat sederhana karena negara kita terdapak pandemi covid-19. Tetapi semua tidak mengurangi arti dan semangat dari para advokat muda.
“Mudahan kita semua dapat memberikan pelayanan dan keahlian ilmu kita untuk masyarakat jawa barat kususnya dan Negera Indonesia,” tutupnya. (Bakrudin/IJnews)