INDRAMAYU – Curah hujan yang tinggi dalam satu hari terakhir, membuat sejumlah wilayah di Kabupaten Indramayu terendam banjir. Sejumlah sungai yang melintas di wilayah Kabupaten Indramayu, meluap akibat tingginya debit air.
Berdasarkan pantauan, kecamatan yang cukup parah mengalami banjir yakni Kecamatan Haurgeulis serta Kecamatan Sukagumiwang. Selain itu, beberapa wilayah lain seperti Kecamatan Terisi, Losarang, Kroya, Indramayu, Sindang, Kertasemaya dan Tukdana juga mengalami banjir.
Kasi kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Indramayu, Abdul Fatah mengatakan pihaknya bersama TNI, Polri dan Kecamatan terus membantu warga yang terdampak banjir.
“Curah hujan sangat tinggi, akibatnya sejumlah sungai meluap dan merendam pemukiman warga di sejumlah Kecamatan,” kata dia, saat dihubungi, Senin (08/02/2021).
Wawan, warga Desa Cipancuh, Kecamatan Haurgeulis mengatakan banjir terjadi sejak Minggu (07/02/2021). Karena curah hujan tinggi dan banjir belum juga surut, sejumlah warga memilih mengungsi ke tempat yang lebih aman. “Banyak warga yang mengungsi karena banjir belum surut dan hujan masih terus menerus,” kata dia.(Dio/IJnews)