INDRAMAYU –
Paguyuban Dharma Ayu (PDA) belum lama ini mengadakan buka bersama dan silaturahmi dengan anggota satgas.
Acara buka bersama dan silaturahmi dihadiri lebih dari 600 anggota dan satgas Paguyuban Dharma Ayu ini dilaksanakan di kantor DPP Paguyuban Dharma Ayu Indramayu di Desa Santing Kecamatan Losarang Indramayu.
Acara yang berlangsung dari sore hingga malam hari diikuti dengan antusias anggota dan satgas dari Paguyuban Dharma Ayu.
Dalam kesempatan ini, ketua umum PDA H. Yosep Husen Ibrahim menyampaikan visi misi dan langkah kedepan PDA.
” Saya berharap PDA menjadi bagian dari masyarakat Indramayu, sampaikan ke semua lapisan masyarakat apa yang menjadi kebutuhan ataupun keluh kesah yang ada dan kita siap membantu setiap permasalahan PDA akan siap di tengah-tengah masyarakat Indramayu”, jelasnya.
Lebih lanjut, kedepannya PDalA berencana membentuk koperasi untuk memudahkan masyarakat indramayu dalam mengembangkan usahanya.
Yosep Husen Ibrahim juga meminta doa restu masyarakat terkait pencalonan putranya yang akan maju di pemilihan anggota legislatif Tingkat Provinsi Jawa Barat.
“Tolong semua catat bahwa bilamana anak saya terpilih, maka semua gaji selama 5 tahun akan diberikan pada dapilnya, untuk pembangunan dapilnya. Karena ini merupakan komitmen kami”, tegasnya.
Pada kesempatan ini, putra dari H.Yosep Husein Ibrahim hadir juga ditengah pertemuan Harmindo Putra maju di pemilihan DPRD Provinsi Jawabarat, sedangkan James Vincent Simagala merupakan sahabat Harmindo Putra maju dalam pemilihan anggota DPRD Dapil V Kabupaten Indramayu.
Visi dan misi mereka sampaikan dihadapan anggota Paguyuban Dharma Ayu dan puluhan wartawan cetak maupun Online. Harmindo Putra akrab disapa Indo mengajak para generasi muda untuk ikut andil dalam pembangunan di Indramayu, “Saya maju dalam pemilihan atas dasar keinginan saya pribadi dan saya berharap kaum muda aktif dalam semua lini. Saya sebagai kaum muda akan memulainya,” ungkapnya.
Sedangkan James, yang orang tuanya berasal dari Eretan Wetan Kandanghaur, mengungkapkan sebagai anak muda, yang punya tekad dan visi misi. Ia juga akan membangun kampung halaman saya menjadi lebih baik lagi,”.
“Saya mencalonkan diri di pemilihan legislatif DPRD dapil V hanya modal iman, harapan dan gagasan”, ungkap James.
James memberikan contoh daerah-daerah di Indonesia yang telah terlebih dahulu maju dan patut menjadi acuan dan bisa diterapkan di Indramayu.
Acara ditutup dengan doa serta ramah tamah antar anggota Paguyuban Dharma Ayu (PDA). (Tedy)