Next Post

Kapolres Indramayu Pimpin Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Pengabdian

IMG-20230301-WA0088

 

INDRAMAYU 

Kepolisian Resor Indramayu jajaran Polda Jabar melaksanakan upacara korps raport kenaikan pangkat pengabdian Personel Polres Indramayu

Kegiatan tersebut dilaksanakan di lapangan Apel Polres Indramayu, Rabu (1/3/2023).

Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Pengabdian dipimpin langsung oleh Kapolres Indramayu, AKBP Dr. M. Fahri Siregar, S.H., S.I.K., M.H.

Perwira Upacara Kabag SDM Polres Indramayu Kompol Juharini, S.H., Komandan Upacara Kanit Turjawali Sat Lantas Polres Indramayu Ipda Deni Supriana, S.H.

Adapun personel Polres Indramayu yang melaksanakan Kenaikan Pangkat Pengabdian, sbb :
– AIPTU Menjadi IPDA a.n TARLIIN SOLIHIN NRP 65050684 BHABINKAMTIBMAS DS.
JAMBE POLSEK SUKAGUMIWANG POLRES INDRAMAYU;
– AIPTU Menjadi IPDA a.n USE RAHMAT NRP 65050414 ANGGOTA UNIT PAM OBVIT SAT
SAMAPTA POLRES INDRAMAYU.

Kapolres Indramayu, AKBP Dr. M. Fahri Siregar selaku Inspektur Upacara mengatakan bahwa kenaikan pangkat merupakan hak semua personel namun hak itu diberikan tentunya melalui suatu proses penampilan pimpinan dan rekan kerjanya dalam bentuk SIPK ( SISTEM INFORMASI PENILAIAN KINERJA ) yaitu penilaian terhadap kinerja dan kewajiban yang bersangkutan dalam pelaksanaan tugas yang sesuai dengan Profesinya / tugas pokoknya serta sikap dan tingkah Laku selama periode proses Kenaikan Pangkat.

“Kami atas nama Pimpinan mengungcapkan selamat bagi personel dan keluarga yang pada hari ini telah mendapat kepercayaan untuk melaksanakan Korp Raport Kenaikan Pangkat pengabdian,” kata Kapolres.

Lanjut disampaikannya, momen korps raport kenaikan pangkat pengabdian ini merupakan suatu kebanggaan dan kebahagiaan tersendiri dalam keluarga sehingga pada gilirannya dapat menjadi suatu kenangan guna menambah spirit dalam melaksanakan tugas suami atau istri untuk menghasilkan kinerja yang lebih baik. Sebagaimana kebijakan pimpinan Polri dalam transformasi menuju Polri yang Prediktif, Responsibilitas, Transparan, dan Berkeadilan menuju Polri yang Presisi.
“Sekali lagi selamat kepada personel yang sudah menunjukan dedikasi dan prestasi kerja dengan baik yang dibuktikan kenaikan pangkat pada pagi hari ini,” tutur Kapolres Indramayu, AKBP Dr. M. Fahri Siregar.

Kegiatan tersebut dihadiri Wakapolres Indramayu, Para Kabag, Para Kasat, Para Kasi, Para Kapolsek, Perwira staf Polres Indramayu, seluruh Personel dan Asn Polres Indramayu.

(Bakrudin/IJ News)

indramayujeh

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Newsletter

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.

762ba2bf06f1b06afe05db59024a6990

Recent News