Next Post

Indonesia Emas 2024, Wapres Ma’ruf Amin Dorong Zakat sebagai Pilar Pengentasan Kemiskinan

Wapres, Wapres menekankan pentingnya penguatan tata kelola zakat dan penyusunan peta jalan menuju Indonesia Emas 2045.
Wapres, Wapres menekankan pentingnya penguatan tata kelola zakat dan penyusunan peta jalan menuju Indonesia Emas 2045.

IndramayuJeh.com – Pemerintah, didukung oleh berbagai elemen bangsa, terus berupaya mewujudkan visi Indonesia Emas 2045, salah satu solusi untuk mengurangi kemiskinan dan meningkatkan kesejahteraan adalah zakat.

Wakil Presiden K.H. Ma’ruf Amin menyampaikan bahwa potensi zakat sebesar Rp327 triliun harus dioptimalkan untuk mendukung pembangunan dan keadilan sosial demi terwujudnya Indonesia Emas 2024.

Dalam Musyawarah Nasional (Munas) ke-10 Forum Zakat di Istana Wapres, Wapres menekankan pentingnya penguatan tata kelola zakat dan penyusunan peta jalan menuju Indonesia Emas 2045. Wakil Menteri Agama Saiful Rahmat Dasuki juga menyoroti perlunya sinergi antara pemerintah, lembaga zakat, dan masyarakat untuk memaksimalkan potensi zakat dalam mendukung program pendidikan, kesehatan, ekonomi, dan sosial.

Pada acara tersebut, Wapres menyaksikan penyerahan penghargaan kepada PT Paragon Technology and Innovation atas kontribusinya dalam ekosistem zakat nasional. Ketua Umum Forum Zakat, Bambang Suherman, menegaskan peran vital Forum Zakat dalam mendukung program-program pemerintah.

Munas ke-10 Forum Zakat diharapkan menjadi tonggak penting dalam mewujudkan zakat sebagai kekuatan ekonomi inklusif bagi Indonesia.

Pembukaan Munas ke-10 Forum Zakat oleh Wapres Ma’ruf Amin menandai langkah bersejarah dalam pengembangan zakat di Indonesia, memperkuat posisi negara dalam dunia zakat global dan meningkatkan efisiensi serta dampak positif gerakan zakat nasional.(Nursaid)

indramayujeh

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Newsletter

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.

762ba2bf06f1b06afe05db59024a6990

Recent News