INDRAMAYU –
Kantor Kesatuan bangsa dan politik (Kesbangpol) Kabupaten Indramayu menggelar sosialisasi empat pilar kebangsaan di hotel Wiwi Perkasa Indramayu pada Rabu (7/11).Dalam sosialisasi tersebut mengambil tema pentingnya peran ormas/LSM dalam menjaga empat pilar NKRI.
Sosialisasi empat pilar kebangsaan tersebut dihadiri perwakilan organisasi kemasyarakatan (Ormas ) dan Lembaga swadaya masyarakat (LSM) se-Kabupaten Indramayu.
Kepala Kantor Kesbangpol Kabupaten Indramayu, Suwenda mengatakan sosialisasi empat pilar kebangsaan ini bertujuan memberikan edukasi tentang kehidupan bernegara dengan berpedoman pada UUD 1945 dan pancasila.
“Dalam sosialisasi empat pilar kebangsaan juga disosialisasikan terkait ancaman keutuhan bangsa serta ancaman hoax atau berita bohong melalui media sosial,”kata dia.
Sementara itu, Kasi Politik dalam Negeri Kantor Kesbangpol Kabupaten Indramayu,Abdul Fatah,S.Hi mengatakan dalam sosialisasi ini menghadirkan sejumlah pemateri baik dari Polres Indramayu,Kodim 0616 Indramayu serta akademisi dari Universitas Wiralodra Indramayu.(tomi indra)