Next Post

Diskanla Indramayu Gencarkan Gemar Makan Ikan

diskanla 2

INDRAMAYU –

Dinas Perikanan dan Kelautan (Diskanla) Kabupaten Indramayu secara maraton terus melaksanakan Gerakan Makan Ikan (Gemarikan) di berbagai wilayah di Kabupaten Indramayu pada tahun 2021 ini.

Dengan panjang garis pantai mencapai 147 kilometer, potensi perikanan di Kabupaten Indramayu baik perikanan tangkap maupun budidaya sangat besar. Namun potensi besar tersebut belum sejalan dengan tingkat konsumi ikan di tengah masyarakat Indonesia.

Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan Kabupaten Indramayu, Edi Umaedi menjelaskan, saat ini jumlah produksi ikan dari Kabupaten Indramayu mencapai 484 ribu ton per tahun. Dari jumlah produski tersebut, konsumsi masyarakat baru 112 ribu ton per tahun. Sedangkan sisanya dikirim untuk memenuhi kebutuahan daerah lainnya.

“Setiap tahun kita terus dorong agar konsumsi ikan mengalami peningkatan. Salah satunya melalui berbagai kampanye Gemarikan dengan melibatkan berbagai pihak termasuk para murid SD,” kata Edi.

Edi menambahkan, pada tahun 2021 ini pihaknya telah melakukan sosialisasi dan kampanye Gemarikan diberbagai tempat diantaranya pada tanggal 6/6/2021 telah diadakan di wilayah Kecamatan Indramayu, tanggal 27/10/2021 di Kecamatan Anjatan, dan tanggal 28/10/2021 di Kecamatan Bongas.

Bupati Indramayu Hj. Nina Agustina pada kesempatan itu menegaskan, konsumsi ikan sangat penting apalagi bagi anak-anak untuk meningkatkan pertumbuhannya. Dengan konsumsi ikan bisa mencegah stunting bagi anak-anak.

“Tidak ada alasan bagi ibu-ibu. Ayo mulai sekarang anak-anaknya harus makan ikan,” ajak Bupati Nina. (IJnews)

indramayujeh

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Newsletter

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.

762ba2bf06f1b06afe05db59024a6990

Recent News