Indramayujeh.com-Warga Desa Kertanegara, Kecamatan Haurgeulis, Kabupaten Indramayu, digegerkan dengan penemuan seorang pria berinisial WN (25) yang ditemukan tewas gantung diri di kamar rumahnya, Minggu (3/11). Warga sekitar terkejut atas kejadian ini, mengingat selama ini pemuda tersebut dikenal sebagai sosok pendiam yang jarang bergaul.
Menurut Kepala Desa Kertanegara, Cawid, peristiwa ini pertama kali terungkap ketika tetangga WN, SR, yang mencium bau tak sedap dari rumah korban.
“Awalnya, SR melaporkan adanya bau tidak sedap di sekitar rumah korban. Kami pun langsung menghubungi Kasun dan RT untuk memeriksa sumber bau tersebut,” kata Cawid.
Tak lama setelahnya, Kasun dan Ketua RT setempat segera menghubungi Polsek Haurgeulis untuk bantuan lebih lanjut. Ketika petugas gabungan, termasuk Tim Inafis Polres Indramayu, tiba di lokasi dan membuka pintu rumah korban, mereka mendapati WN dalam kondisi tergantung di kamarnya.
“Saya, Kasun RT dan anggota polsek Haurgeulis bersama Tim Inapis Polres Indramayu ikut menyaksikan membuka rumah yang mengeluarkan bau tak sedap,sontak semua yang masuk kaget dan ternyata WN ditemukan sudah meninggal Gantung Diri,” ungkapnya.
WN sehari-harinya bekerja sebagai tukang kayu dan dikenal warga sekitar sebagai sosok yang pendiam. Kata Cawid, WN juga jarang berinteraksi dengan tetangga dan lebih banyak menghabiskan waktu di rumah.
Sementara itu, Petugas Kesehatan Puskesmas Wanakaya Dr Waryanto mengatakan, hasil dari pemeriksaan tubuh korban, tidak ditemukan adanya tanda tanda kekerasan.
Peristiwa ini meninggalkan duka dan tanda tanya di kalangan warga Desa Kertanegara. Kejadian ini juga menjadi pengingat bagi masyarakat akan pentingnya perhatian terhadap kesehatan mental, terutama bagi mereka yang cenderung tertutup atau jarang bergaul dengan lingkungan sekitarnya.(Alen)