Next Post

Luapan Sungai Cimanuk Rendam Permukiman Warga di Desa Plumbon Indramayu

Banjir Desa Plumbon Indramayu Sungai Cimanuk Nafis (1)

 

INDRAMAYU –

Permukiman warga di Desa Plumbon, Kecamatan/Kabupaten Indramayu, diterjang banjir akibat luapan Sungai Cimanuk, Senin (8/4/2019).

Permukiman warga di Blok Gembul, Desa Plumbon jadi titik paling parah yang terdampak luapan Sungai Cimanuk. Ketinggian air di kawasan tersebut mencapai selutut orang dewasa.

Luapan air dari Sungai Cimanuk ini, juga menggenangi jalan dan mengakibatkan kendaraan terjebak di tengah banjir.

Hingga berita ini dilanjir, sejumlah warga dibantu petugas dari Polres Indramayu masih melakukan upaya mengurangi dampak luapan air Sungai Cimanuk dengan cara melakukan pembendungan menggunakan tumpukan karung berisi tanah.

Salah satu masyarakat Plumbon, Sardika mengungkapkan, air mulai masuk ke permukiman warga sekitar Pukul 07.00 WIB. “Setengah jam aja langsung banjir, padahal sebelumnya tidak apa-apa, ungkapnya. (Nafis)

indramayujeh

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Newsletter

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.

762ba2bf06f1b06afe05db59024a6990

Recent News