INDRAMAYU –
Pelaksanaan pemilihan kepala desa serentak di 138 desa di Kabupaten Indramayu terancam molor.Rencana pelaksanaan pilkades serentak yang akan digelar pada bulan Desember mendatang terkendala anggaran.
Anggota komisi 2 DPRD Kabupaten Indramayu,Akhmad Mujani Nur mengatakan anggaran untuk pilkades serentak yang dialokasikan Rp17 miliar tidak dapat direalisasikan.Hal itu menyusul adanya penghematan anggaran untuk kabupaten/kota oleh pemerintah pusat.”Anggaran APBD ada pemangkasan anggaran.Imbasnya,daerah terkendala untuk kebutuhan pilkades,”kata dia.
Anggaran yang tersedia melalui APBD perubahan 2017 hanya berkisar Rp 5 miliar.”Opsinya pilkades diundur pada februari 2018,”kata dia.(tomi indra)