INDRAMAYU –
Jalanan di Pendopo Pemkab Indramayu dipenuhi ratusan karangan bunga ucapan Selamat dan Sukses atas dilantiknya pasangan Bupati dan Wakil Bupati Indramayu terpilih periode 2021 – 2026, Nina Agustina – Lucky Hakim. Diantara ratusan karangan bunga itu nampak 2 karangan bunga dari mantan Bupati Indramayu sebelumnya yakni H. Supendi dan H. Taufik Hidayat.
Berdasarkan informasi dari Bagian Umum Setda setempat, jumlah karangan bunga mencapai 500 an dan jumlahnya dipastikan akan terus bertambah seiring masih bedatangannya ucapan selamat yang dikemas dalam bentuk karangan bunga itu.
Kemungkinan, pada malam hari nanti, akan ada lagi kiriman karangan bunga dari kolega bupati dan wakil bupati terpilih dari berbagai kota.
Berdasarkan pantauan, karangan bunga terlihat berjejer di sisi kanan dan kiri jalanan menuju pendopo. Disepanjang jalan itu karangan bunga beraneka ukuran mulai dari yang paling besar hingga kecil tertata rapi.
“Jumlah karangan bunga ucapan selamat untuk bupati dan wakil bupati terpilih saat ini banyak. Jumlahnya kurang lebih 500-an,” kata Tabroni, salah satu warga Kecamatan Arahan, Indramayu, Jumat, (26/02/2021).
Rencananya, Sabtu (27/02/2021), bupati dan wakil bupati akan menggelar silarurahmi dengan Forkopimda, SKPD, camat dan masyarakat umum.
Info yang diterima, masyarakat yang hadir diberi kesempatan untuk menyampaikan ucapan selamat juga namun jaraknya dibatasi, karena masih pandemi COVID-19. Artinya tidak bersalaman secara langsung tetapi dengan mengangkat tangan yang ditempelkan di dada sambil berjalan. (IJnews)