Next Post

Perkuat Pengawasan Pemilu, Panwas Gelar Rakor Sentra Gakkumdu

IMG-20180406-WA0061

INDRAMAYU –

Panwaslu Kabupaten Indramayu menggelar rapat koordinasi sentra Gakkumdu Kabupaten Indramayu Kamis (5/4) di Hotel Wiwi Perkasa Indramayu.

Kegiatan tersebut dihadiri Kapolres Indramayu AKBP Arif Fajarudin, SIK, MH, MAP, Kepala Kejaksaan Negeri Indramayu Abdillah SH, MH, Anggota Bawaslu Provinsi Jabar Drs. H.Wasikin Marzuki, Kasat Reskrim Polres Indramayu AKP M. Devi Parsawan, Ketua Panwaslu Kabupaten Indramayu Nurhadi, S.Pd, Anggota Panwaslu Kabupaten Indramayu Syamsul Bahri Siregar, SH, MH dan Chaidar, SE. Selain itu hadir para Kanit Reskrim Polsek Jajaran, para Ketua Panwascam Sekabupaten Indramayu.

Kapolres Indramayu AKBP Arif Fajarudin, SIK, MH, MAP mengatakan kegiatan ini sebagai sarana untuk mempererat sinergitas serta meningkatkan pemahaman dan kemampuan serta jaga netralitas anggota Gakkumdu dalam pelaksanaan Pemilukada 2018.

“Pemahaman antar anggota dalam sentra Gakkumdu bisa satu visi dalam penegakkan pelanggaran pemilu,”kata dia.

Sementara itu Ketua Panwaslu Kabupaten Indramayu, Nurhadi, S.Pd, menjelaskan sentra gakkumdu akan menjadi pusat penegakkan pemilu. “Tahapan dalam proses penegakkan pelanggaran pemilu diharapkan dapat dipahami oleh anggota panwaslu di tingkat Kecamatan,”kata dia.(Bakrudin)

indramayujeh

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Newsletter

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.

762ba2bf06f1b06afe05db59024a6990

Recent News