INDRAMAYU –
Angka kematian ibu (AKI) dan angka kematian bayi (AKB) di Kabupaten Indramayu masih cukup tinggi.
Berdasarkan data dari dinas kesehatan kabupaten Indramayu pada tahun 2016 sebanyak 60 orang sedangkan AKB sebanyak 314 bayi.
Sementara itu pada tahun 2017 angka AKI menurun menjadi 45 orang dan AKB sebanyak 253 bayi.
Kepala dinas kesehatan Kabupaten Indramayu, dr.Deden Bonni Koswara mengatakan meski masih tinggi, kita akan upayakan agar angka AKI dan AKB dari tahun ke tahun bisa terus ditekan.
“Pemkab Indramayu sejak akhir 2016 mencanangkan ‘Si Bayu’ yaitu suatu gerakan untuk selamatkan ibu dan bayi. Program ini akan terus kita maksimalkan,”kata dia .
Kejadian kematian ibu melahirkan yakni Nurhayati asal blok welini RT 02/03 desa Patrol Kecamatan Patrol Kabupaten Indramayu akan menjadi evaluasi.(tomi indra)