Next Post

Bupati Indramayu Tinjau Langsung Bayi Penderita Pembesaran Perut dan Jamin Pengobatan Gratis

Bupati Indramayu Tinjau Langsung Bayi Penderita Pembesaran Perut dan Jamin Pengobatan Gratis
Bupati Indramayu Tinjau Langsung Bayi Penderita Pembesaran Perut dan Jamin Pengobatan Gratis

INDRAMAYU, IndramayuJeh.com – Bupati Indramayu, Nina Agustina, melakukan kunjungan kerja ke Kecamatan Bongas dan memberikan perhatian khusus kepada Muhammad Tahta Setiawan, seorang bayi berusia 8 bulan yang mengalami pembesaran perut.

Muhammad Tahta Setiawan, yang tinggal di Desa Kertamulya Blok Jamban, didiagnosis menderita ikterus dan organomegali, sehingga memerlukan perawatan lanjutan di rumah sakit.

Penanganan terhadap Tahta telah dimulai oleh Tim Dokmaru Puskesmas Bongas sejak 10 September 2024 setelah menerima laporan melalui I-Ceta Dokmaru.

Mengetahui adanya warga yang sangat membutuhkan bantuan, Bupati Nina Agustina segera mengunjungi rumah Muhammad Tahta Setiawan untuk melihat kondisinya secara langsung.

Bupati Nina memberikan jaminan kepada orang tua Tahta bahwa pengobatan bayi tersebut akan ditanggung oleh BPJS Kesehatan dan akan dipantau perkembangannya.

“Pengobatan medisnya akan ditanggung melalui BPJS Kesehatan, kami akan terus memantau perkembangannya,” ujar Nina Agustina saat menengok Tahta pada Kamis (12/9/2024).

Selain itu, Bupati Nina juga memberikan bantuan dari Baznas Indramayu serta bantuan pribadi untuk membantu kehidupan keluarga tersebut.

“Semoga ananda Tahta segera sembuh, dan hari ini kami bersama tim menengok langsung ke rumahnya,” ungkapnya.

Muhammad Nursaid

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Newsletter

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.

762ba2bf06f1b06afe05db59024a6990

Recent News