Next Post

Tingkatkan Partisipasi Masyarakat, KPUD Indramayu Sosialisasikan Pilkada di Desa Sukadadi

KPUD Kabupaten Indramayu menggelar sosialisasi Pilkada di Desa Sukadadi, Kecamatan Arahan, dengan antusiasme tinggi dari masyarakat.
KPUD Kabupaten Indramayu menggelar sosialisasi Pilkada di Desa Sukadadi, Kecamatan Arahan, dengan antusiasme tinggi dari masyarakat.

IndramayuJeh.com, Indramayu – Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Indramayu mengadakan sosialisasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Desa Sukadadi, Kecamatan Arahan. Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai perwakilan masyarakat, termasuk tokoh pemuda, tokoh agama, dan ibu-ibu, dan berlangsung dengan penuh antusiasme dan canda tawa.

Komisioner KPUD Kabupaten Indramayu, Munawaroh, menyatakan bahwa tujuan dari sosialisasi ini adalah untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam Pilkada Gubernur/Wakil Gubernur Jawa Barat serta Pilkada Bupati/Wakil Bupati Kabupaten Indramayu. Pemilu ini akan diadakan serentak di 37 provinsi dan lebih dari 500 kabupaten/kota di Indonesia.

Munawaroh mengungkapkan bahwa pada Pilkada 2020, partisipasi masyarakat Kabupaten Indramayu hanya mencapai 66,19 persen. Oleh karena itu, KPUD bersama dengan para pemangku kepentingan lainnya melakukan sosialisasi lebih awal untuk meningkatkan angka partisipasi pada Pilkada tahun ini.

Sosialisasi ini menyasar berbagai lapisan masyarakat, termasuk komunitas, pemilih milenial, difabel, dan kelompok-kelompok masyarakat adat di Kabupaten Indramayu.

“Dengan adanya sosialisasi ini, kami berharap partisipasi masyarakat dalam Pilkada pada 27 November mendatang akan meningkat,” ujar Munawaroh pada Selasa, 23 Juli 2024.

Dalam kesempatan yang sama, narasumber tamu, Dedy S Musashi, mengajak peserta sosialisasi untuk menjadi agen perubahan yang berpartisipasi aktif dalam Pilkada Gubernur dan Bupati mendatang. Dedy mengajak warga Desa Sukadadi untuk memilih pemimpin yang benar-benar memikirkan kesejahteraan rakyat, baik dari segi infrastruktur maupun non-infrastruktur.

“Saya melihat jalan-jalan menuju Desa Sukadadi ini sudah bagus. Mangga, penilaian dan pilihan ada di hati nurani bapak-bapak dan ibu-ibu sekalian. Saya berpesan, jangan memilih pemimpin ibarat memilih kucing dalam karung,” jelas Dedy S Musashi.

Kegiatan sosialisasi yang digelar di Balai Desa Sukadadi ini berlangsung meriah dan interaktif, dengan banyak peserta yang mengajukan pertanyaan seputar Pilkada yang akan berlangsung pada minggu ketiga bulan November mendatang. (Nursaid)

indramayujeh

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Newsletter

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.

762ba2bf06f1b06afe05db59024a6990

Recent News