Next Post

Tomi, Polisi yang Jadi Sasaran Racun Nani Pernah Datang ke Majalengka

kepala desa

Kepala Desa Buniwangi, Kardiman, saat memberikan keterangan kepada wartawan. Foto: oki kurniawan/IJnews

MAJALENGKA – Tomi yang disebut-sebut mantan pacar Nani Apriliani, tersangka kasus sate sianida di Bantul, DIY, pernah berkunjung ke kediaman orang tua Nani di Desa Buniwangi, Kecamatan Palasah, Kabupaten Majalengka.

Hal itu diungkapkan Kepala Desa Buniwangi, Kardiman. Dia menyebut jika pada 12 April kemarin Tomi datang ke Majalengka. “Jadi waktu itu Nani datang bawa mobil ke sini, lalu Tomi datang menyusul,” ungkap Kardiman, Selasa (4/5/2021).

Kardiman mengetahui Tomi berprofesi sebagai polisi. Lalu pada kesempatan itu Nani juga mengenalkan Tomi sebagai sekasihnya.

“Cerita ke orang tuanya Tomi itu kekasihnya dan bekerja sebagai polisi,” sebutnya.

Mengenai Nani, Kardiman menuturkan, warganya itu pergi bekerja ke Bantul sejak lulus SMP. Namun dia tidak mengetahui pekerjaan apa yang dilakoni Nani. Yang jelas sampai saat ini diketahui tersangka bekerja di salon. “Nani ini menjadi tulang punggung keluarga, dia pergi bekerja sejak lulus SMP,” tukasnya.

Kardiman juga berharap agar proses hukum Nani berjalan lancar. Bahkan dapat diperingan mengingat Nani merupakan harapan keluarganya.

“Bagaimanapun juga Nani ini warga kami, ya berharap diperingan hukumannya,” harapnya. (Oki Kurniawan/IJnews)

indramayujeh

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Newsletter

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.

762ba2bf06f1b06afe05db59024a6990

Recent News